blank
Meski upacara di tengah pandemi dengan protokol kesehatan, tidak mengubah makna hari Pahlawan. Foto : hana eswe.

GROBOGAN (SUARABARU.ID) – Pejabat sementara Bupati Grobogan, Haerudin, mengajak masyarakat Kabupaten Grobogan melanjutkan perjuangan para pendahulu, yaitu para pahlawan. Hal tersebut diungkapkan dalam sambutan Menteri Sosial RI, Juliari P. Batubara, yang dibacakannya dalam upacara Hari Pahlawan, Selasa (10/11/2020) di Halaman Setda Grobogan.

blank
Pjs Bupati Grobogan Haerudin. Foto: ist

Meski diikuti peserta yang terbatas dan tetap menggunakan standar protokol kesehatan, upacara bendera dan mengheningkan cipta secara serentak selama 60 detik untuk menghormati para pahlawan tetap berjalan lancar.

Menurut Haerudin, Hari Pahlawan tidak hanya sekeadar diingat pada tanggal 10 November 2020 saja, melainkan lebih dari itu perjuangan dan pengorbanan para pahlawan yang telah mempertaruhkan nyawanya untuk mempertahankan kedaulatan NKRI ini perlu terus dikenang sepanjang masa.

Dalam hari Pahlawan tahun 2020 ini mengangkat tema, “Pahlawanku, Sepanjang Masa”, yang berarti apa yang telah dilakukan para pahlawan dapat memberikan inspirasi dan memotivasi semua untuk meneruskan perjuangan mereka. Haerudin menjelaskan, jika para pahlawan berjuang dengan mengangkat senjata, maka sekarang kita berjuang melawan berbagai permasalahan bangsa.

“Kalau dulu kita berjuang melawan berbagai permasalahan bangsa, seperti kemiskinan, bencana alam, narkoba, paham-paham radikal, dan termasuk berjuang melawan pandemi Covid-19 yang saat ini melanda dunia,” kata Haerudin.

Meskipun dalam masa pandemi, tambahnya, peringatan Hari Pahlawan tahun 2020 ini diharapkan dapat berlangsung secara khidmat dan tidak kehilangan makna. Bahkan, dapat memberikan energi tambahan untuk menggugah kesadaran segenap elemen bangsa untuk terus bersatu, mengutamakan persatuan dan kesatuan bangsa,” harap Haerudin.

Dia menambahkan, semangat kepahlawanan yang terus menyala dapat dijadikan sebagai motor penggerak dalam upaya kita mengisi kemerdekaan untuk mewujudkan cita-cita para pendiri negeri ini.

“Yakinlah apabila setiap anak bangsa Indonesia tertanam semangat dan nilai-nilai kepahlawanan tersebut, maka kita akan dapat menyelesaikan berbagai masalah bangsa. Mari kita tunjukan kontribusi kita kepada bangsa dan negara dengan menjadi pahlawan masa kini yang memiliki empati untuk menolong sesama, saling menghargai dan menghormati satu sama lain,” ujarnya.

Hana Eswe-trs