blank
Lembaga Kursus (LK) Al Quran Yayasan Masjid Al Falah Surabaya, menggelar bakti sosial (Baksos) ke Kabupaten Pacitan, dengan membagikan bantuan sebanyak 700 paket sembako.

PACITAN (SUARABARU.ID) – Lembaga Kursus (LK) Al Quran Yayasan Masjid Al Falah Surabaya, menggelar bakti sosial (Baksos) ke Kabupaten Pacitan. Sebanyak 700 paket sembako, dibagikan kepada warga masyarakat yang membutuhkan.

”Ini merupakan kegiatan rutin dari Lembaga Kursus Al Quran Al Falah Surabaya, dan tahun ini sasarannya Kabupaten Pacitan,” kata Direktur  LK Al Quran Al Falah Surabaya, Mumazhizah, saat menyerahkan bantuan sembako tersebut di Pendapa Kabupaten Pacitan.

Bupati Pacitan yang diwakili Sekretaris Daerah (Sekda), Heru Wiwoho, menyampaikan terimakasih serta memberikan apresiasi terhadap Baksos yang dilakukan oleh LK Al Quran Al Falah Surabaya tersebut. Bantuan ini, sangat berarti bagi masyarakat yang terdampak pandemi Corona Virus Disease (Covid)-19.

”Sangat membantu, karena seperti kita ketahui banyak sektor terdampak corona, terutama sektor ekonomi,” jelasd Sekda Heru Wiwoho.

Tim Humas Pacitan, Rizky, Luky, Arif dan Frenoto, mengabarkan, Baksos LK Al Quran Al Falah Surabaya ini telah ditadisikan sebagai agenda tahunan. Melalui moto membumikan Al Quran, dengan amal kegiatan ini menjangkau seluruh daerah di Provinsi Jatim, termasuk Kabupaten Pacitan.

Untuk mematuhi protokol kesehatan, kegiatan dilaksanakan sederhana. Rombongan dari Surabaya, datang ke Kabupaten Pacitan lengkap dengan membawa serta surat keterangan sehat dan telah dinyatakan lulus rapid test.

Bambang Pur