blank
Kegiatan relawan demokrasi pada Pemilu Legislatif 2019 lalu yang membawa tingkat partisipasi pemilih di Grobogan melebihi target RPJM dan KPU RI. Foto : hana eswe/dok.

GROBOGAN (SUARABARU.ID)- Rekrutmen relawan demokrasi kembali dibuka Komisi Pemilihan Umum (KPU) Grobogan. Tahun ini relawan demokrasi kembali dibentuk dalam rangka Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Grobogan 2020.

Pendaftaran relasi ini dibuka mulai 22-26 Agustus 2020. Hal itu dibenarkan komisioner KPU Grobogan Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan SDM, Ngatiman.

Pihaknya menjelaskan, relawan demokrasi merupakan gerakan sosial untuk meningkatkan angka partisipasi pemilih pada Pilbup Grobogan 2020 ini. “Dengan harapan para relawan demokrasi ini dapat menjadi pelopor di basisnya masing-masing dalam upaya pemenuhan kualitas dan tingkat partisipasi pemilih dalam Pilbup Grobogan tahun 2020,” ungkap Ngatiman, Sabtu (22/8/2020).

Sebanyak delapan basis dalam pembentukan relawan demokrasi ini dipersiapkan, yaitu basis keluarga, basis keagamaan, basis pemula, basis pemilih muda, basis perempuan, basis komunitas, basis warganet dan basis penyandang disabilitas. Untuk masyarakat Kabupaten Grobogan yang berminat, Ngatiman menjelaskan prosedur pendaftaran Relawan Demokrasi 2020 ini.

“Pendaftaran bisa dilaksanakan pada 22-26 Agustus 2020 dengan mengumpulkan persyaratan. Kemudian, pada 27 Agustus 2020 dilakukan pengumuman bagi yang lolos pada tahap verifikasi berkas. Tanggal 28-29 Agustus 2020 tahap wawancara. Bagi yang lolos dalam tahap ini, pada 30 Agustus 2020, namanya akan diumumkan. Untuk persyaratan lengkapnya ada di laman resmi KPU Grobogan,” tambahnya.

Ia juga menjelaskan, jumlah relawan demokrasi 2020 yang dipersiapkan nantinya berjumlah 38 personel. Dari jumlah itu, setiap basis akan dioptimalkan dengan 4-5 personel sesuai dengan kebutuhan masing-masing basis.

Target

Dalam mekanisme kerja Relawan Demokrasi 2020 nanti, Ngatiman berharap para relawan dapat meningkatkan angka partisipasi pemilih sesuai dengan target RPJM dan KPU RI seperti pada kinerja para relawan dalam Pemilu Legislatif 2019 lalu, yang berhasil membawa tingkat partisipasi pemilih di Kabupaten Grobogan 78,7 persen dari target RPJM dan KPU RI 77,5 persen.

“Kami berharap pada Pilbup Grobogan 2020 ini peran serta para relawan demokrasi bisa membantu mencapai tingkat partisipasi pemilih lebih dari target seperti tahun sebelumnya,” tutup dia.

Hana Eswe-trs