blank
Wakapolres Wonosobo Kompol Sigit Ari Wibowo SH MH memberikan penghargaan pada Satpam berprestasi. Foto : SB/Muharno Zarka

WONOSOBO(SUARABARU.ID)-Wakapolres Wonosobo Kompol Sigit Ari Wibowo SH MH meminta Satuan Pengamanan (Satpam) yang bertugas di berbagai unit kerja, ikut membantu pemerintah dalam upaya melakukan pencegahan dan penularan Covid-19 di masyarakat.

“Saat ini, virus Corona masih menjadi ancaman. Di Wonosobo yang sebulan lalu zero Covid-19, kini sudah ada 11 warga lagi yang terpapar. Warga harus tetap waspada dan menerapkan protokol kesehatan yang ketat,” katanya, Kamis (13/8).

Satpam, sebutnya, juga menjadi garda terdepan dalam penanganan pencegahan Covid-19. Sebab, Satpamlah yang kali pertama menerima tamu yang akan masuk kantor/pabrik. Menjadi ujung tombak keamanan dan ketertiban di lingkungan kerja.

“Saya menyampaikan penghargaan atas kinerja Satpam sebagai mitra Polri dalam penciptaan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif. Kerja Satpam 24 jam nonstop sebagaimana kerja anggota Polri,” tuturnya.

Intropeksi Diri

blank
Sejumlah Satpam di Wonosobo mengikuti apel yang dipimpin Wakapolres Kompol Sigit Ari Wibowo SH MH. Foto : SB/Muharno Zarka

Di Hari Ulang Tahun (HUT) Satpam yang jatuh akhir bulan Juli 2020 lalu, sambungnya, dapat digunakan sebagai momentum intropeksi dan evaluasi kinerja Satpam. Ke depan, terutama di masa pandemi global Covid-19, kinerja Satpam harus lebih baik lagi.

Pihaknya berharap, agar dalam masa wabah virus Corona ini, Satpam senantiasa diberi kesehatan, keselamatan dan keamanan dalam menjalankan tugasnya. Jangan sampai Satpam saat menjalankan tugas justru tertular Covid-19.

“Dalam waktu dekat ini, Wonosobo akan melaksanakan agenda pesta demokrasi yakni Pilkada untuk memilih Calon Bupati dan Wakil Bupati. Polres memerlukan dukungan dari semua pihak termasuk Satpam,” pintanya.

Wakapolres Kompol Sigit Ari Wibowo SH MH berpesan kepada anggota Satpam untuk tetap meningkatkan kesiapsiagaan diri dalam mengidentifikasi setiap potensi gangguan keamanan pada lingkungan kerjanya.

Muh6arno Zarka-Wahyu