blank

SEMARANG (SUARABARU.ID) – Mahasiswa Ilmu Komunikasi Unissula angkatan 2018 melakukan kampanye online mengenai Covid-19 diperuntukkan bagi seluruh masyarakat. Mahasiswa yang terdiri dari Aryo Nur Syafiq, Febri Andika, Annisa Rania, Alvira Nur Haliza Istiyanto, dan Dzurriyatus Sa’adah.

Kampanye bertujuan memberikan informasi mengenai Covid-19 yang meliputi, bahayanya virus corona, hal-hal apa saja yang harus dilakukan untuk mencegah penyebaran virus, dan pentingnya mengikuti arahan pemerintah.

Mahasiswa tersebut membantu pemerintah untuk menyebarkan berita yang positif mengenai covid-19 berupa poster yang di upload melalui akun media social Instagram dan Facebook (11/05).

“Tidak perlu khawatir, panik ataupun cemas yang berlebihan, namun harus tetap waspada agar terhindar dari virus yang ada saat ini,” ungkap Dzurriyatus Sa’adah.

Mereka memberi informasi jangan panik untuk mengatasinya, masyarakat hanya perlu menaati peraturan yang sudah ditetapkan oleh Pemerintah untuk waspada. Tidak hanya itu, masyarakat juga dianjurkan untuk menjaga kebersihan.

Oleh karena itu mahasiswa meminta kepada masyarakat untuk patuh dan disiplin. Semoga kampanye online yang dilakukan para mahasiswa membuat masyarakat sadar, dan tidak mudah panik untuk mengatasi wabah covid-19.

(Dzurriyatus Sa’adah, Mahasiswa Ilmu Komunikasi Unissula angkatan 2018)