blank
Kapolres Wonogiri AKBP Christian Tobing (kiri), memberikan komando melalui Alkom saat memimpin PKBB. Dalam patroli malam hari ini, Kapolres mengendarai sepeda motor.

WONOGIRI (SUARABARU.ID) – Minggu (24/5) besok, adalah hari H Lebaran Idul Fitri 1441 H. Menyambut hari kemenangan umat Islam setelah menjalani ibadah puasa sebulan penuh ini, jajaran TNI-Polri Wonogiri bersama dinas terkait, menggelar Patroli Keamanan Berskala Besar (PKBB).

Kegiatan ini, melibatkan jajaran Polres bersama para prajurit TNI dari Kodim 0728 Wonogiri, dan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP) Kabupaten Wonogiri. Sebelum pelaksanaan PKBB dilakukan, terlebih dahulu diawali dengan apel bersama di halaman Mapolres Wonogiri. Tampil memimpin apel bersama PKBB ini, Kabag Ops Polres Wonogiri, Kompol Agus Pamungkas.

Seusai apel, diteruskan kegiatan PKBB yang dipimpin oleh Kapolres Wonogiri AKBP Christian Tobing. Kegiatan ini, dilaksanakan dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman, kepada masyarakat dalam menyambut perayaan Hari Raya Lebaran Idul Fitri 1441 H Tahun 2020 di wilayah Kabupaten Wonogiri.

 

blank
Patroli malam dalam kegiatan PKBB menyambut Hari Raya Lebaran Idul Fitri, digelar di Kabupaten Wonogiri. Melibatkan jajaran Polres, Kodim dan Satpol-PP.
Tim Gabungan

PKBB ini, melibatkan Kasat Sabhara Polres Wonogiri AKP Sugihantoro bersama jajaran Polres Wonogiri, para anggota TNI dari jajaran Kodim 0728 Wonogiri, dan personel Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP) Kabupaten Wonogiri.

Paur Humas Polres Wonogiri Polda Jateng, Aipda Iwan Sumarsono, Sabtu (23/5), menyatakan, PKBB yang dilakukan tim gabungan ini, mengambil route start dari Mapolres Wonogiri ke utara, melintasi Pasar Kota Wonogiri, menuju Alun-alun Giri Krida Bakti depan Kantor Bupati Wonogiri.

Diteruskan menuju Batas Kota Wonogiri, melaju ke utara arah Brumbung Kecamatan Selogiri, melintasi Tugu Ireng (monumen penyimpanan pusaka Pangeran Sambernyawa) depan Kantor Kecamatan Selogiri.

blank
Para prajurit TNI dari Kodim 0728 Wonogiri, ikut terlibat dalam patroli malam PKBB menyambut Hari Raya Lebaran Idul Fitri 1441 H.

Menuju ke gerbang Wonogiri sisi utara, yang merupakan tapal batas Kabupaten Wonogiri dengan Kabupaten Sukoharjo. Kemudian balik ke selatan melewati Pos Pam Terpadu Operasi Ketupat Candi (OKC) di Jembatan Timbang, Kalikatir, Desa Nambangan, Kecamatan Selogiri, kembali ke arah selatan menuju Kota Wonogiri. ”PKBB berjalan aman dan terkendali,” jelas Aipda Iwan Sumarsono.

Rayon Wonogiri
Langkah meningkatkan patroli keamanan menyambut Hari Raya Lebaran Idul Fitri 1441 H, juga dilakukan oleh Polsek se jajaran Wonogiri yang dipimpin langsung oleh masing-masing Kapolsek. Di Rayon Wonogiri yang meliputi Polsek WonogiriKota, Selogiri, Ngadirojo, Nguntoronadi dan Wuryantoro, dikemas dalam patroli keamanan multi sasaran.

Kapolsek Wonogiri Kota AKP Dr Krisyanto, tampil memimpin patroli keamanan multi sasaran ini dengan dukungan 12 personel. Terdiri atas 4 personel dari Polsek Wonogiri Kota, dan masing-maisng dua personel dari Polsek Selogiri, Ngadirojo, Nguntoronadi, dan Polsek Wuryantoro.

blank
Kapolsek Wonogiri Kota AKP Dr Krisyanto (kiri), memberikan pengarahan sebelum digelar patroli multi sasaran di wilayah Rayon Wonogiri.

Patroli gabungan antar-Polsek se Rayon Wonogiri ini, dilakukan malam hari dengan menggelar patroli Bluelight di Alun-alun Giri Krida Bakti Kota Wonogiri, Alas Kethu dan stadion Pringondani Wonokarto Wonogiri.

Bersamaan patroli tersebut, disampaikan imbauan tentang pentingnya melaksanakan protokol kesehatan pencegahan pandemi Corona Virus Disease (Covid)-19 kepada masyarakat, dan pesan-pesan tentang perlunya menjaga Keamanan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas). Selama pelaksanaan patroli dilakukan, tidak ditemukan adanya barang terlarang atau barang berbahaya. Patroli berjalan aman dan terkendali.

Bambang Pur

blank
blank
blank
blank