blank
Para prajurit TNI jajaran Kodim 0728 Wonogiri, tetap melakukan kegiatan latihan menembak, meski saat ini terjadi wabah virus corona. Latihan menembak dilakukan memakai pistol dan bedil laras panjang.

WONOGIRI (SUARABARU.ID) – Meski ada wabah virus corona, latihan menembak tetap dilaksanakan oleh para prajuit TNI di jajaran Kodim 0728 Wonogiri. Demikian juga latihan baris-berbaris dan ketrampilan keprajutitan lainnya, tetap digelar dalam upaya memelihara kemampuan dan profesionalisme insan tentara.

Latihan menembak dilaksanakan di lapangan tembak Batalyon Infanteri Mekanis Raider 413 Bremoro. Dandim 0728 Wonogiri Letkol (Inf) Imron Masyhadi, menyatakan, kemampuan yang wajib dimiliki oleh prajurit, salah satunya adalah menembak.

Kegiatan menembak, tandas Dandim, merupakan salah satu kemampuan dasar yang harus dan mutlak dimiliki oleh insan prajurit TNI. Kemampuan ini, harus senantiasa dipelihara dan ditingkatkan terus-menerus secara bertahap, bertingkat dan berlanjut. Melalui latihan yang benar dan terjadwal.

Protokol Pencegahan
Tampil sebagai komandan latihan, Kapten (Inf) Jiman, Danramil-16 Jatipurno. Dikatakan, latihan menembak di tengah pandemi virus corona ini, dilaksanakan sesuai prosedur dengan mematuhi protokol pencegahan Corona Virus Disease (Covid)-19. Yakni dengan memakai masker, dan menjaga jarak sebagaimana dianjurkan dalam physical distancing.

blank
Meski ada wabah virus corona, para personel TNI jajaran Kodim 0728 Wonogiri tetap melakukan latihan keprajuritan. Seperti latihan baris-berbaris memakai kelengkapan senjata, maupun tidak memakai kelengkapan senjata.


Dibagi dalam kelompok per koramil, untuk menghindari terjadinya pengumpulan personel. Pelaksanaannya, dibagi sepuluh lajur dengan satu sikap tiarap jarak 100 Meter untuk senapan laras panjang, dan lima lajur dengan jarak 25 Meter untuk menembak pistol.

Sementara itu, dalam memelihara dan meningkatkan kemampuan keprajuritan, Senin (20/4), diadakan agenda Minggu Militer. Dandim 0728 Wonogiri melalui Pasiops Lettu (Inf) Toto Mardoyo, menyatakan, agenda Minggu militer dilaksanakan setelah apel pagi, supaya para prajurit selalu dalam kondisi fit, sehat, bugar dan pikiran yang fresh.

Latihan keprajuritan dilaksanakan dengan mematuhi himbauan dari pemerintah, yakni dengan memakai masker dan menjaga jarak. Batiops Pelda Widy, menyatakan, Minggu Militer kali ini dilaksanakan dengan melaksanakan latihan Peraturan Baris-Berbaris (PBB). Baik memakai kelengkapan senjata dan tidak bersenjata, serta gerakan di tempat maupun jalan.

Bambang Pur