blank
Babinsa bersama personel Koramil Wuryantoro Kodim 0728 Wonogiri, tampil bersama pamong desa dan masyarakat, memprakarsai pembangunan jalan antardusun.

WONOGIRI – Sertu Larto, Babinsa Desa Pulutan Kulon Koramil-10 Wuryantoro Kodim 0728 Wonogiri, bersama warga dan pamong desa, tampil memprakarsai pembangunan jalan antardusun. Sementara itu, Peltu Mahmud dari Koramil-11 Manyaran Kodim 0728 Wonogiri, memimpin pembangunan talud (penguat tebing) jalan desa bersama pamong desa dan warga.

Pembangunan jalan antardusun yang dilakukan di Desa Pulutan Kulon, Kecamatan Wuryantoro, Kabupaten Wonogiri, menghubungkan Dusun Jatisari dengan Dusun Gunung Cilik. Selama ini, infrastruktur prasarana jalan tersebut masih berupa tanah. Bila turun hujan sulit dilalui kendaraan, karena becek, berlumpur, dan licin. Melalui kerja bakti gotong-royong bersama Babinsa, kini dilakukan pengerasan permukaan badan jalan memakai konstruksi rabat jalan cor beton, dengan mendapatkan dukungan dana desa.

Ruas jalan ini memiliki ukuran panjang 800 Meter (M), lebar 2 M, diperkeras dengan rabat cor beton setebal 10 Centimeter (CM). Pengerjaannya dilaksanakan bersama dengan warga masyarakat Dusun Jatisari RT 3/RW 7.

blank
Bersama pamong desa dan masyarakat, personel TNI dari Koramil Manyaran Kodim 0728 Wonogiri, tampil memprakarsai pembangunan talud penguat tebing badan jalan.

Babinsa Setu Sularto, menyatakan, dengan pembangunan rabat jalan cor beton ini, diharapkan dapat meningkatkan kelancaran hubungan darat antardusun, dan memperlancar hubungan menuju ke pusat pemerintahan desa maupun ke ibukota kecamatan, menuju ke sekolah dan pusat pelayanan kesehatan masyarakat. Di sisi lain, dengan lancarnya akses hubungan darat, dapat menunjang peningkatan perekonomian masyarakat.

Sementara itu, pembangunan talud tebing jalan berlokasi di Dusun Benowo RT 4/RW 10, Desa Karanglor, Kecamatan Manyaran, Kabupaten Wonogiri. Memiliki ukuran panjang 128 M, sebagai upaya mengamankan badan jalan dari ancaman pengikisan erosi limpahan air hujan, yang dapat membuat ambrolnya sisi tebing badan jalan. ”Mewakili warga masyarakat, kami mengucapkan terima kasih atas kepedulian personel dari Koramil, yang tampil memimpin gotong royong kerja bakti pembangunan talud,” jelas Kepala Dusun Benowo, Suprihyanto.

Tampilnya Babinsa dan personel Koramil yang bersama masyarakat membangun talud dan pengerasan jalan tersebut, diharapkan mampu menjadi wahana mempererat hubungan rakyat dengan TNI. Sebagai prajurit, harus senantiasa tanggap dan peduli membantu masyarakat. Demikian ditegaskan Dandim 0728 Wonogiri Letkol (Inf) M Heri Amrulloh melalui Perwira Penerangan Kodim (Pendim) Lettu (Inf) Nurhadi.

suarabaru.id/Bambang Pur