blank
Kostas Manolas/dok

NAPLES – Kedatangan Kostas Manolas dari AS Roma disambut gembira Carlo Ancelotti, pelatih Napoli. Menurut Ancelotti, keberadaan bek tengah itu akan membuat Il Partenopei bisa leluasa menyerang. Manolas, pemain asal Yunani, ditebus dengan banderol 35 juta euro, pekan lalu. Dia telah menuntaskan proses kepindahannya dan bergabung dengan skuad Napoli dalam sesi pramusim.

Kehadiran Manolas bukan hanya menggantikan Raul Albiol yang pulang ke Spanyol, melainkan juga untuk menyempurnakan strategi menyerang Ancelotti. Dia diyakini bakal membuat lini belakang Napoli lebih solid. Manolas akan diduetkan dengan Kalidou Koulibaly yang merupakan andalan di jantung pertahanan. Punya dua bek yang sama-sama mahir memainkan bola dan ikut membantu serangan tentu amat menguntungkan.

“Manolas sangat kuat dan cepat. Kekuatan dan kecepatan duet Manolas-Koulibaly bakal membuat kami bisa bermain lebih menyerang dan lebih agresif,” ungkap Ancelotti. Mantan pelatih Real Madrid dan Chelsea ini menyiapkan skema 4-4-2 saat bertahan, dan format tiga bek ketika menyerang. Yang jelas Napoli ingin lebih agresif.

Dari catatan statistik, Manolas membuat rata-rata 1,1 tekel sukses per laga, 1,8 intersep per partai, 3,9 sapuan per pertandingan, dan 0,9 blok per laga. Selama kariernya sebagai bek tengah, dia mencetak 20 gol dan sembilan assist dari 369 penampilan. (rr)