blank
Tinjau TPS Depok: Wakapolda Jateng Brigjen Pol Ahmad Lutfi melakukan pengecekan keamanan di salah satu TPS di Desa Depok, Kecamatan Toroh, Selasa (16/4). Kegiatan ini ditujukan untuk memastikan pelaksanaan pemilihan umum berjalan dengan lancar. Foto : Hana Eswe.

GROBOGAN – Sehari sebelum pelaksanaan Pemilu 2019 yang jatuh pada Rabu (17/4) esok, Wakapolda Jateng Brigjen Pol Ahmad Lutfi melakukan pemantauan kesiapan Panitia Pemungutan tingkat Kecamatan (PPK) dan lokasi TPS di Desa Depok, Kecamatan Toroh. Dalam kunjungan tersebut, Wakapolda disambut Kapolres Grobogan AKBP Choiron El Atiq dan Dandim 0717/Purwodadi, Letkol Inf Asman Mokoginta serta beberapa pejabat utama Polres Grobogan.

Peninjauan ini dilaksanakan guna memastikan pelaksanaan pemilihan umum berjalan dengan lancar. Hal tersebut dikatakan langsung Wakapolda di sela-sela peninjauan lokasi PPK di Kecamatan Toroh.

“Kita ingin menyukseskan pemilu ini dengan aman, lancar, dan tertib. Kami pastikan setiap anggota akan berjaga dengan baik dan memastikan pemilhan berjalan lancar,” katanya.

Wakapolda juga berpesan agar para petugas pengamanan, termasuk dari keopolisian untuk

blank
Kunjungi PPK Toroh : Wakapolda Jateng mengecek kesiapan petugas PPK Toroh. Pihaknya berpesan agar para petugas melakukan pekerjaannya secara profesional. Foto : Hana Eswe.

bekerja secara profesional, menjaga kesehatan serta menjaga netralitas Polri. Menurut Brigjen Pol Ahmad Lutfi, pelaksanaan pemilu serentak ini memakan waktu yang panjang, sehingga para personel diminta menjaga kesehatan masing-masing.

“Tugas pengamanan TPS nanti durasinya panjang. Dari pemungutan suara sampai dengan penghitungan dan rekap suara terkait dengan Pemilu 2019 ini yaitu pemilihan presiden dan wakil presiden, anggota Dewan Pimpinan Daerah (DPD), anggota legislative DPR RI, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten/Kota,” jelas Wakapolda.

Sebelumnya, pihak Polda Jateng telah melakukan pengecekan kesiapan personel pengamanan Pemilu 2019 ke setiap daerah. Hal tersebut akan terus dilaksanakan ke seluruh wilayah di Jawa Tengah, termasuk di wilayah Kabupaten Grobogan.

“Dengan kebersamaan dan sinergi TNI-Polri seluruh aparatur pemerintahan dan seluruh komponen masyarakat Jawa Tengah, Indonesia aman,” pungkas Wakapolda.

suarabaru.id/Hana Eswe.