blank
Tampil memimpin upacara sertijab perwira, Dandim 0728 Wonogiri Letkol (Inf) M Heri Amrulloh (kiri) berkenan pula menyerahkan piagam penghargaan kepada perwira jajarannya.(suarabaru.id/bp)

WONOGIRI – Upacara serah terima jabatan (sertijab) terkait dengan pergeseran mutasi tugas sejumlah Danramil dan perwira staf, digelar di aula Makodim 0728 Wonogiri. Dandim 0728 Wonogiri Letkol (Inf) M Heri Amrlloh, tampil memimpin upacara sertijab ini, yang sekaligus dirangkai dengan pelepasan prajurit yang pindah tugas ke Korem 074 Warastratama Surakarta.

Dalam kesempatan tersebut, juga dilakukan penerimaan anggota baru yang datang untuk bertugas di Kodim 0728 Wonogiri. Kegiatan ini, dikemas dalam gelar upacara yang menampilkan Komandan Upacara (Danup) Kapten (Kav) Subagyo dan Perwira Upacara (Paup) Kapten (Inf) Agus Priyanto.

Perwira Sandi Penerangan Kodim (Pasandipendim) 0728 Wonogiri Letda (Inf) Nurhadi, menyatakan, pejabat perwira yang melaksanakan sertijab dan pergeseran tugas serta anggota baru antara lain, Kapten (Inf) Prahwoto dari Pasipers menjadi Danramil-20 Kismantoro, Kapten (Inf) Jiman dari Pasilog menjadi Danramil-15 Jatipurno, Kapten (Inf) Dwi Supriyanto dari Danramil-15 Jatipurno menjadi Pajasrem 074 Warastratama Surakarta. Kemudian anggota baru terdiri atas Kapten (Arm) Yadiman, Lettu (Inf) Toto Mardoyo, Sertu Diyanto, Koptu Ahmad Sugiarto, dan Praka Muhammad Mustary.

Dalam sambutannya Dandim menyatakan, serah terima jabatan merupakan momen yang biasa dilakukan di jajaran TNI. Pergeseran tugas dan mutasi serta promosi jabatan merupakan hal biasa. Kepada mereka yang menjalaninya, hendaknya dapat menerimanya sebagai kebanggaan terhadap jabatan yang diberikan. Laksanakan tugas sesuai amanah yang diberikan, dan jadikan jabatan baru sebagai upaya untuk meningkatkan diri, bekerjalah secara jujur, tulus dan ikhlas. ”Jangan kecewakan atasan yang telah memberikan amanah dan kepercayaan,” tegas Dandim Letkol (Inf) M Heri Amrulloh.

Dandim menyatakan, sertijab juga dimaksudkan sebagai bagian dari pembinaan personel dalam kerangka pembinaan satuan atau organisasi. Dalam kesempatan tersebut, Dandim menyampaikan ucapan terima kasih yang tulus dan penghargaan yang tinggi, kepada para pejabat lama yang telah memberikan pengabdian dan dedikasinya secara tulus ikhlas dengan penuh tanggung jawab. Termasuk kepada Kapten (Inf) Dwi Supriyanto yang pindah tugas sebagai Pajasrem 074 Warastratama Surakarta. ”Terima kasih atas pengabdian dan pelaksanaan tugasnya selama ini,” tandas Dandim.Hadir dalam upacara sertijab ini, Kasdim Mayor (Inf) Nurul Muthahar, para perwira dan perwakilan anggota Kodim 0728 Wonogiri, serta Ketua Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Cabang XLIX Dim 0728 Wonogiri beserta pengurus dan anggota.(suarabaru.id/bp)