blank
Danramil Girimarto Kodim 0728 Wonogiri, Kapten (Cba) Suparna, tampil menyerahkan tropi dan hadiah uang pembinaan kepada para peraih gelar juara dalam open turnamen bulutangkis Dandim Cup Tahun 2018, untuk memperingati HUT Ke 73 TNI.(suarabaru.id/bp)

WONOGIRI – Pasangan pemain bulutangkis Hendrawan-Tomi dari Klub Putra Mandiri Desa Sanan, Kecamatan Girimarto, Kabupaten Wonogiri, meraih juara umum dalam open turnamen kejuaraan ‘Badminton Dandim Cup’ Tahun 2018. Kejuaraan bulutangkis antarklub ini, digelar dalam rangka menyongsong peringatan HUT Ke 73 TNI, di Gedung Olahraga Korpri di Kecamatan Girimarto, Kabupaten Wonogiri.

Pada partai final, duet pebulutangkis Hendrawan-Tomi bertanding menundukkan lawannya yakni Wahyu-Benguk dari PB Gunung Sari Kecamatan Jatisrono, Wonogiri, dengan skor 30-25. Di kelas lokal, keluar sebagai juara I pasangan Dwi dan Jentu dari Desa Nungkulan Kecamatan Girmarto, Wonogiri. Kepada para peraih gelar juara, diberikan tropi tetap dan bergilir serta uang pembinaan. Penyerahannya tropi dan uang pembinaan, dilakukan Dandim 0728 Wonogiri yang diwakili Danramil Girimarto Kapten (Cba) Suparna bersamaan dengan malam penutupan Sabtu malam (29/9).

Dandim 0728 Wonogiri Letkol (Inf) M Heri Amrulloh, melalui Perwira Sandi Penerangan Kodim (Pasandipendim) 0728 Wonogiri, Letda (Inf) Nurhadi, menyatakan, open turnamen Badminton ‘Dandim Cup’ ini, digelar sebagai upaya untuk memasyarakatkan olahraga dan mengolahragakan masyarakat, serta meningkatkan kualitas olahraga khususnya cabang bulutangkis di Kabupaten Wonogiri. Danramil Girimarto berharap, agar Dispora Kabupaten Wonogiri dapat melakukan pembinaan atlet secara terstruktur dan terarah, sehingga lahir bibit-bibit pemain yang handal untuk mengharumkan Kabupaten Wonogiri. Kaitannya dengan peringatan HUT Ke 73 TNI, diharapkan melalui open turnamen ini dapat menjadi sarana jajaran TNI dapat semakin dekat dan dicintai rakyat.

Bersamaan itu, di Lapangan Bulusari, Kecamatan Slogohimo, Kabupaten Wonogiri, digelar open turnamen sepak bola Rajawali Cup II Tahun 2018. Juara pertamanya dimenangi oleh kesebelasan SSB Ganefo dari Kecamatan Jatisrono. Gelar juara pertama ini, diraih oleh Kesebelasan SSB Ganefo setelah di partai final menaklukkan Tim Rajawali Soca, dengan skor 2-0. Dua gol SSB Ganefo Jatisrono, diborong oleh pemain depan Alpart.

Kejuaraan sepak bola yang digelar dalam rangka memperingati Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2018 ini, diikuti oleh sebanyak 20 tim. Terpilih sebagai pemain penyandang predikat top skor adalah Amiqul dari Ganefo Jatisrono, kemudian gelar pemain terbaik diberikan kepada Alpart juga dari Ganefo Jatisrono, dan Tim ‘fair play’ diraih JFA Jatiputra Jatipurno. Kepada tim juara bersama para pemain yang berpredikat sebagai pencetak gol terbanyak dan peraih gelar sebagai pemain terbaik serta tim ‘fair play,’ diberikan tropi dan hadiah uang pembinaan.(suarabaru.id/bp)