blank
RANGKUL CASILLAS: Manajer Liverpool Juergen Klopp (kiri) meninggalkan lapangan sembari merangkul Iker Casillas, kiper Porto. (dok)

LIVERPOOL – Setelah menembus perempat final Liga Champions, Liverpool siap melawan tim mana pun termasuk menghadapi sesama wakil Inggris. The Reds melaju selepas bermain 0-0 melawan Porto dalam babak 16 besar leg kedua di Anfield, Rabu (7/3) dini hari WIB. Si Merah menang agregat 5-0.

Manajer Liverpool Juergen Klopp menegaskan dirinya tak pilih-pilih lawan. Jordan Henderson dan kawan-kawan sedang percaya diri berkat peningkatan performa belakangan ini. “Jujur saja, saya tak peduli. Kami hadapi siapa pun yang kami dapatkan,” ungkap Klopp. “Begitulah cara kerjanya. Ada lima tim Inggris di sini, dan pada satu titik kami akan melawan mereka,” tambahnya.

Undian perempat final bakal digelar 16 Maret mendatang. Leg pertama berlangsung 3 dan 4 April, sedangkan partai kedua dimainkan sepekan kemudian. Pada pertemuan kedua melawan Porto, The Reds tak tampil dengan kekuatan penuh. Klopp sengaja tidak menurunkan beberapa pemain pilar sejak menit pertama. Winger Mohamed Salah baru masuk pada babak kedua. Sementara gelandang Alex Oxlade-Chamberlain, bek kiri Andy Robertson, dan bek tengah Virgil van Dijk disimpan. Rotasi ini dilakukan karena akhir pekan ini Si Merah akan menghadapi Manchester United di Old Trafford. Klopp butuh tambahan poin untuk memantapkan posisi di empat besar Liga Primer Inggris.

Saat menjamu wakil Portugal itu, kiper Porto Iker Casillas mendapat sambutan meriah dari suporter The Kop. Penjaga gawang asal Spanyol ini tak menyangka, dan karena itu dia mengucapkan terima kasih pada Kopites. “Terima kasih kepada fans Liverpool atas dukungan yang indah. Memberi pujian kepada pemain dari tim lawan bukan hal yang sering terjadi,” ujar Casillas yang melakukan sejumlah penyelamatan gemilang. (smn/rr)