blank
Gubernur Akmil menanam bibit pohon kelengkeng

MAGELANG (SUARABARU.ID) – Gubernur Akademi Militer (Akmil) Mayjen TNI Dudung Abdurachman dan Wakil Gubernur Akmil Brigjen TNI Wirana Prasetya Budi mengawali penanaman bibit pohon kelengkeng. Lokasinya di lahan Akml tepatnya di depan SMU Taruna Nusantara (SMU TN), Senin (13/4).

Menurut Gubernur Akmil, lembaga pendidikan militer itu
ingin mengembangkan pohon kelengkeng. Dengan pertimbangan karena kelengkeng menjadi salah satu komoditas buah-buahan subtropis yang banyak diminati oleh masyarakat. Tanaman kelengkeng sangat menarik untuk dibudidayakan.

“Meskipun Indonesia beriklim tropis, tanaman kelengkeng tetap bisa tumbuh dan berbuah dengan baik di Indonesia,” katanya.

Dijelaskan, tanaman kelengkeng (Democropuslongen locker) atau longan diketahui berasal dari daerah China, India dan Burma. Dahulu tanaman kelengkeng hanya bisa berbuah di dataran tinggi. Oleh karena itu sentra budidaya kelengkeng banyak ditemui di daerah pegunungan seperti Temanggung, Ambarawa, dan Semarang.

Lahan Akmil yang kosong seperti di depan SMU TN itu dinilai sangat baik untuk ditanami pohon kelengkeng. Selain manfaat buahnya juga bisa bermanfaat untuk pohon lindung atau penghijauan.

Hadir dalam acara tersebut para pejabat distribusi Akademi Militer.

Eko Priyono