blank
Menyambut keramaian malam pergantian Tahun Baru 2020, arus lalu lintas yang melewati lorong di Viaduck Jembatan KA Kretek Bang Wonogiri, dikembalikan menjadi dua arah.

WONOGIRI (SUARABARU.ID) – Puncak penyambutan malam tahun baru 20120, dipusatkan di Alun-alun Giri Krida Bakti depan Kantor Bupati Wonogiri. Ini menjadi bagian tak terpisahkan dari digelarnya serangkaian event Wonogiri Night Carnival 2019, yang telah dilaksanakan sejak awal Bulan Desember 2019 lalu. Event WNC, dikemas dalam Semarak Sesarengan Mbangun (Meriah bersama membangun) Wonogiri.

Kabag Humas Pemkab Wonogiri, Haryanto, melalui Kasubag Pemberitaan, Bintoro, menyatakan, acara WNC diawali dengan pentas musik Ambyar dengan mengundang penyanyi kondang Didi Kempot pada Jumat malam (6/12) lalu, diteruskan dengan festival kesenian tradisional Senin malam (30/12). Semua event ini digelar di Alun-alun Giri Krida Bakti Wonogiri.

Khusus untuk mendukung suksesnya acara puncak malam Old and New Year, mulai Selasa petang (31/12) nanti diberlakukan Car Free Night (CFN) di sejumlah ruas jalan seputar alun-alun. Menyikapi puncak event WNC, Pemkab Wonogiri menyiapkan setidak-tidaknya area parkir kendaraan roda empat di delapan lokasi. Yakni di Terminal Angkot dan halaman Pasar Induk Kota Wonogiri, ditambah 6 ruas jalan di seputar Kantor Bupati Wonogiri. Yakni di Jalan Cipto yang memanjang di belakang Kantor Bupati, Jalan Durian depan Kantor Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD), berikut di Jalan Pelem 1, 2 dan 3. serta Jalan Ir Sukarno.

blank
Menyikapi keramaian puncak perayaan malam old and new year, diberlakukan CFN di sejumlah ruas jalan di sekitar Alun-alun Giri Krida Bakti Kabupaten Wonogiri.


Parkir Dua Sisi:
Untuk Jalan Ir Sukarno sejak barat Jembatan Juranggempal, Wonogiri, ke arah barat, diberlakukan parkir untuk dua sisi. Kemudian di ruas-ruas jalan lainnya, berlaku parkir hanya di satu sisi jalan saja. Selanjutnya, untuk area parkir kendaraan bermotor roda dua di sepanjang ruas Jalan Ir Sukarno sisi barat sejak dari simpang empat Ponten sampai depan SD Negeri 6 Wonogiri, diberlakukan untuk area parkir dua sisi. Untuk selebihnya, yakni di ruas Jalan Salak III, Jalan Salak IV dan Jalan Salak V (timur SD Negeri 1 Wonogiri) berikut di Jalan Salak VI, ruas Jalan barat Kantor BRI Wonogiri dan ruas Jalan Perwakilan di sebelah selatan Kantor DPRD Wonogiri berikut jalan gang rajangannya, disediakan untuk parkir satu sisi.

Pengaturan parkir ini, dirancang oleh jajaran Pemkab Wonogiri bersama Dinas Perhubungan dan Satlantas Polres Wonogiri. Kawasan alun-alun dan ruas jalan yang melingakarinya, dinyatakan sebagai kawasan CFN. Hanya kendaraan untuk undangan VVIP saja, yang diperkenankan parkir masuk ke halaman Kantor Bupati. Pengaturan ini, sengaja diberlakukan untuk memberikan ruang yang leluasa bagi warga masyarakat, yang ingin merayakan malam pergantian tahun di alun-alun.

blank
Aneka macam lampion dipasang di sekitar Alun-alun Giri Krida Bakti Kabupaten Wonogiri. Ini dilakukan dalam rangka memeriahkan penyambutan malam tahun baru.

Pesta Kembang Api:
Semetara itu,  jajaran Dishub bersama Satlantas Polres Wonogiri, telah melakukan pengaturan ulang arus lalu lintas di jalan raya Wonogiri-Solo. Yaitu dengan memberlakukan dua arah kembali di ruas jalan depan Taman Selopadi Plinteng Semar. Ini dilakukan, berkaitan dengan telah selesainya pembangunan pelebaran dan peninggian Viaduck Jembatan Kereta Api (KA) di Kretek Bang. Sebelumya, selama proses pembangunannya berlangsung, diberlakukan satu arah.

Puncak WNC, akan dibuka dengan prolog memakai tiga bahasa. Juga ditampilkan 4 group band dan satu Orkes Melayu (OM). Yakni Beatfinder Band, The Flash Rock Band, Vioska Band, dan NDX AKA Band, serta Orkes Melayu (Dangdut) PNS. Menjelang detik-detik pergantian tahun, Bupati Wonogiri Joko Sutopo akan tampil ke panggung menyampaikan sambutan. Acara ini akan dirangkai dengan pesta kembang api (fireworks) dan ditutup dengan pentas bersama kolaborasi band.

Bambang Pur