blank
Carlo Ancelotti/dok

LIVERPOOL (SUARABARU.ID) – Everton meresmikan pengangkatan Carlo Ancelotti sebagai manajer baru menggantikan Marco Silva yang dipecat. Don Carlo diikat kontrak selama empat setengah tahun. Penunjukan itu diumumkan dalam situs resmi The Toffees pada Sabtu (21/12). Ancelotti (60) sudah ada di Merseyside untuk menyaksikan langsung duel Everton kontra Arsenal.

Tugas berat sudah menanti Don Carlo untuk menaikkan posisi The Toffees yang terpuruk di papan bawah pada klasemen sementara Liga Primer Inggris. Dia akan memulai tugasnya saat menghadapi Burnley pada laga Boxing Day di Turf Moor, Kamis (26/12). Saat ini tim masih ditangani Duncan Ferguson.

Everton jadi klub kedua Ancelotti di Inggris setelah Chelsea. Menjadi manajer The Blues sejak 2009 hingga 2011, dia memberikan gelar Premier League dan Piala FA, sebelum dipecat pada musim keduanya. Sebelum melatih Everton, Don Carlo malang-melintang di klub besar seperti Juventus, AC Milan, Paris Saint-Germain, Real Madrid, Bayern Munich, dan terakhir Napoli. Dia diberhentikan sebagai allenatore Napoli selepas terseok-seok di Seri A Liga Italia. (rr)