blank
Gibran Rakabuming Raka sedang mendaftar di Gedung Panti Marhaenis Semarang, Foto: Hery

SEMARANG (SUARABARU.ID) – Ratusan relawan pendukung Gibran Rakabumi Raka mendatangi Kantor DPD PDIP Jateng di Panti Marhaen Jalan Brigjend Katamso 24, Kamis (12/12) siang.

Tepat pukul 11.30 WIB, para relawan yang tergabung dalam Relawan Indonesia Raya, Kancane Gibran Gess (Kagege), dan Relawan Perjuangan Demokrasi (Repdem) mengantar putra sulung Presiden RI Joko Widodo tersebut mendaftar masuk bursa penjaringan bakal calon Wali Kota Solo periode 2020 – 2025.

blank
Gibran berorasi di depan Panti Marhaenis saat pendaftaran sebagai calon wali kota di Kantor DPD PDIP Jateng. Foto: hery

Mulai dari depan jalan Panti Marhaen hingga masuk ke dalam ruang pendaftaran, para massa pendukung meneriakkan nama salah satu pengusaha catering di Solo ini, yel-yel ‘Solo Satu’ tak henti-henti diteriakkan massa.

“Kami berangkat sekitar pukul 09.00 WIB menggunakan 20 bus kesini untuk mengawal Gibran mendaftar Pilwakot Solo 2020 di kantor DPD Jateng. Kami semua secara sukarela ikut dan mendukung Gibran menjadi Wali Kota Solo,” kata ketua Repdem, Kuat Hermawan.

blank
Gibran sedang makan soto bersama para pendukungnya. Foto Hery

Sementara itu, dari perwakilan timses relawan Gibran, Catur Budi Santoso mengatakan sosok Gibran dinilai sebagai figur yang bisa membawa perubahan bagi Kota Solo. Terlebih lagi dirinya dinilai sangat kompeten dan masih muda.

“Sosok Gibran yang muda tentunya akan membawa gagasan-gagasan segar untuk Kota Solo. Apalagi selama ini Gibran sudah sering blusukan dan bertemu langsung dengan warga masyarakat Solo,” katanya.

Lebih jauh, dirinya mengatakan dengan ada figur baru dari anak-anak muda ini akan membawa ide-ide baru untuk pembangunan dan pertumbuhan kota menjadi lebih cepat dan lebih baik ke depan.

Hery Priyono-trs