blank
Cabor futsal telah mengawali lomba sebelum Porkab dibuka, juga cabor sepak bola, dan bola voli. (Foto : SB/Wahono)

BLORA –  Porkab Blora 2019 sudah siap 100 persen. Khusus opening ceremony (upacara pembukaan) digelar di alun-alun, Kota Blora, diikuti peserta dan official dari 16 kecamatan, kepala OPD, pelajar serta aktivis olahraga.

Untuk meyakinkan kesiapan pelaksanaan Pekan Olahraga Kabupaten (Porkab), panitia pelaksana (Panpel) telah menyiapkan perlengkapan venue, perangkat lomba, dan keamanan.

“Sudah siap 100 persen, Porkab Blora 2019 siap dibuka pada Kamis besok, silahkan masyarakat datang menonton,” papar Ketua Panpel, Purwadi Setiono, Selasa (3/9/2019).

Sebagai bukti perhelatan Porkab untuk kali pertama digelar di Blora  sudah siap 100 persen, Rabu (4/9/2019) besok, semua pihak yang terlibat dalam opening ceremony hadir di sesi geladi bersih bersama.

Terpisah  Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Blora, Hery Sutiyono, mengkonfirmasi Ketua Umum KONI Provinsi Jawa Tengah, Subroto, dan para Ketum KONI se-Pati Raya hadir di acara pembukaan.

Selain Ketua KONI Pati Raya (Rembang, Pati, Kudus, Jepara, Grobogan) hadir ke Blora, Ketua KONI Kabupate Bojonegoro, Jatim, juga bakal hadir saat opening ceremony yang akan dibuka Bupati Blora, H. Djoko Nugroho.

blank
Si kancil yang cerdik, lincah dan cerdas, adalah maskot gelaran Porkab Blora 2019 yang belangsung pada Kamis-Minggu (6-8/9/2019). (Foto : SB/Wahono)

38 Nomor

Ditambahkan, sebanyak 68 keping medali emas diperebutkan di perhelatan olahraga multievent yang baru kali pertama digelar di kota sate dengan  mempertandingkan 10 cabang olahraga atau 38 nomor pertandingan.

Porkab akan berlangsung 5-8 September 2019. Namun sejumlah cabang olahraga sudah memulai pertanding sebelum pembukaan Porkab, Kamis (5/9), diantaranya sepak bola, futsal dan bola voli.

Sepuluh cabang olahraga yang dipertandingkan adalah aeromodelling, atletik, bola voli, bulutangkis, catur, futsal, pencak silat, sepak bola, tenis meja dan woodball.

Adapun venue pertandingan cabang olahraga, antara lain sepak bola di Stadion Kridosono, futsal di GOR Mustika, aeromodelling di lapangan Mentul Cepu, atletik di lapangan atletik Migas Cepu.

Cabor voli di GOR Mustika, bulu tangkis di GOR Kolonel Sunandar, catur di aula Diknas, pencak silat di lapangan tenis GOR Mustika, tenis meja di aula SMPN 1 Blora dan wood ball di eks lapangan golf.

Diberitakan Suarabaru.id sebelumnya, KONI Kabupaten Blora, mencatat sejarah baru dengan Porkab 2019, dan mendapat dukungan penuh Pemkab serta banyak pihak.

Porkab untuk kali pertama di Blora, diikuti 10 cabor dari 32 cabor dibawah KONI.

Unhtuk sepak bola diikuti 10 kecamatan/tim, aero modelling 13 kecamatan, atletik 16 kecamatan, bola voli 16 kecamatan), dan bulu tangkis 13 kecamatan.

Cabor lain yang juga siap dihelat di Porkab 2019, wood  ball 13 kecamatan, catur 12 kecamatan, pencak silat 16 kecamatan, dan tenis meja 13 kecamatan.

Suarabaru.id/Wahono