blank
Ketua KPU Kudus Naily Syarifah saat memimpin penetapan perolehan kursi partai politik dan caloh terpilih anggota DPRD Kudus Pemilu 2019.Suarabaru.id

KUDUS – Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Kudus secara resmi menetapkan 45 nama anggota DPRD Kudus terpilih periode 2019-2024. Penetapan tersebut dilakukan dalam rapat pleno yang digelar di Hotel Griptha, Sabtu (10/8).

Ketua KPU Kudus Naily Syarifah rapat pleno penetapan perolehan kursi parpol dan caleg terpilih DPRD Kudus 2019 memang baru dilakukan mengingat KPU harus menunggu putusan sidang PHPU di Mahkamah Konstitusi.

”Kita melaksanakan baru hari ini. Karena memang kemarin ada tiga PHPU. Yang mana putusan dibacakan pada tanggal 7 Agustus 2019 kemarin. Sesuai ketentuan, batas waktu penetapan maksimal lima hari setelah putusan diserahkan. Dan alhamudulillah, sekarang penetapan sudah bisa dilakukan,”katanya.

Naily mengatakan, berdasarkan hasil rekapitulasi perolehan suara, tercatat ada 10 partai saja yang meraih kursi diantaranya PDIP dengan delapan kursi, disusul  PKB dengan 7 kursi, Golkar dengan 7 kursi, dan Gerindra dengan 6 kursi.

Sementara untuk partai lain yakni Nasdem dan PKS masing-masing dengan 4 kursi, Hanura, Demokrat, PAN  dan PPP masing-masing dengan 2 kursi.

Menurut Naily, 45 anggota DPRD terpilih ditentukan berdasarkan hasil perolehan suara di pemilu kemarin melalui mekanisme hitung yang sudah ditetapkan. Hasilnya, dari 45 anggota terpilih ada yang berwajah baru dan wajah lama yang kembali menghiasi gedung parlemen.

”Untuk nama-nama ada yang wajah lama dan ada yang wajah baru. Di mana wajah baru ini mereka belum menjabat DPRD Kudus periode sebelumnya,” katanya.

Ia menjelaskan, para anggota DPRD terpilih ini akan bekerja selama lima tahun hingga tahun 2024. KPU akan mengirim hasil penetapan ini termasuk ke Sekretariat DPRD Kudus, untuk kemudian ditindaklanjuti proses pelantikan.

”Hasil ini akan kita serahkan secepatnya. Semoga nanti bisa segera diproses,” tandasnya.

Sementara itu Plt Bupati Kudus HM Hartopo berpesan kepada anggota DPRD Kudus terpilih untuk bersinergi bersama dengan pemerintah Kabupaten Kudus. Terutama untuk membanguan Kota Kudus.

”Mudah-mudahan kita bisa memahami arti jabatan sebenarnya. Jabatan sifatnya sementara . Jangan sampai kepentingan partai mengabaikan kepentingan masyarakat. Kalau sudah menjabat harus bisa menyejahterakan rakyat,” tegasnya.

Adapun 45 nama anggota DPRD Kudus terpilih periode 2019-2024 berdasarkan rapat pleno penetapan kursi parpol dan Anggota DPRD Kudus terpilih pada pemilu 2019 adalah sebagai berikut;

Dapil 1 DPRD Kabupaten Kudus (Kecamatan Jati dan Kecamatan Kota)
Partai Politik Total Suara Jumlah Kursi Caleg Terpilih
PDI Perjuangan 31.132 3 Rinduwan  (7.618)
Sunarto (6.156)
Aris Suliyono  (4.577)
PKB 17.082 1 Mukhasiron (7.086)
Gerindra 14.792 1 Sulistyo Utomo (4.112)
PKS 9.846 1 Sayid Yunanta (3.132)
Hanura 8.157 1 Sutriyono (3.848)
Golkar 7.266 1 Mahfud (3.696)
Nasdem 6.313 1 Muhtamat (4.363)
PAN 6.255 1 Rochim Sutopo (3.289)
Demokrat 5.954 1 Andrian Fernando (2.366)
Dapil 2 DPRD Kabupaten Kudus (Kaliwungu-Gebog)
Partai Politik Total Suara Jumlah Kursi Caleg Terpilih
PDI Perjuangan 24.039 2 Peter M Faruq  (7.181)
Hendrik Marantek (7.006)
Gokar 16.851 2 Irwansyah  (9.068)
Dedhy Prayogo (5.647)
PKB 16.527 2 Noor Hadi (7.229)
Ali Ihsan (3.414)
Gerindra 13.778 1 Sutriman (5.702)
PAN 9.388 1 Endang Kursistiyani (5.140)
PPP 9.240 1 Ulwan Hakim (3.944)
NasDem 8.083 1 Sudjarwo  (2.699)
PKS 6.443 1 Ruston Harahap  (2.067)
Dapil 3 DPRD Kabupaten Kudus (Kecamatan Dawe dan Kecamatan Jekulo)
Partai Politik Total Suara Jumlah Kursi Caleg Terpilih
PKB 26.111 3 Akhmad Khoiri Badawi  (9.839)
Ilwani (9.789)
Siti Rohmah (1.420)
Golkar 17.787 2 Anis Hidayat (7.249)
Ali Muklisin (5.980)
Gerindra 15.798 2 Zaenal Arifin (3.364)
Abd Basith Shidqul Wafa (2.955)
Nasdem 11.518 1 Drs. Mas’ud (4.548)
PDI Perjuangan 11.000 1 Achmad Yusuf R (3.883)
PKS 10.624 1 Rony Agus Santosa ( 4.732)
Demokrat 7.270 1 Mardijanto (6.068)
Dapil 4 DPRD Kabupaten Kudus (Mejobo, Undaan, dan Bae)
Partai Politik Total Suara Jumlah Kursi Caleg Terpilih
Gerindra 26.879 2 Sandung Hidayat  (6.912)
Nurhudi (5.779)
Golkar 20.657 2 Susanto (7.568)
Tri Erna Sulistiyawati (5.677)
PDI Perjuangan 19.898 2 Masan (8.335)
Ngateman (5.351)
PKB 16.040 1 Sutejo (8.057)
Hanura 10.492 1 Sadiyanto (4.935)
PPP 9.536 1 Sutiyo (4.336)
PAN 9.318 1 Budiyono  (4.783)
Nasdem 8.354 1 Superiyanto (6.080)
PKS 7.630 1 Umi Bariroh (2.257)