blank
Bawaslu Kota Tegal memantau proses rekapitulasi suara pemilu tingkat Kota Tegal yang dilaksanakan KPU Kota Tegal di Hotel Karlita. Foto : SuaraBaru.id/Hoed

TEGAL – Proses rekapitulasi suara pemilu tingkat Kota Tegal tahun 2019 telah diselesai dilaksanakan oleh KPU Kota Tegal. Hasilnya berdasarkan rapat pleno tingkat kota yang digelar KPU Kota Tegal di Hotel Karlita, dipastikan untuk kursi DPRD Kota Tegal akan didominasi wajah baru. Sebab, mengacu rekapitulasi perolehan suara dengan jumlah kuota kursi legislatif sebanyak 30 kursi, ternyata 16 kursi diantaranya merupakan wajah baru. Sedangkan, 14 caleg petahana tumbang dalam perolehan suara.

Menurut Ketua KPU Kota Tegal, Elvi Yuniarni, terkait hasil rincian rekapitulasi penghitungan dan perolehan suara pemilu legislatif tingkat kota terbagi menjadi empat Daerah Pemilihan (Dapil). Yakni, Dapil 1 Tegal Selatan dengan kuota tujuh kursi dan diisi lima partai politik yang mendapatkan perolehan suara terbanyak dengan empat wajah baru dan tiga petahana.

Kemudian, Dapil 2 Margadana untuk formasi tujuh kursi dengan komposisi enam partai politik dan lima caleg diantaranya wajah baru. Untuk Dapil 3 Tegal Barat, enam parpol mengisi formasi tujuh kursi dengan empat caleg wajah baru yang mendominasi serta Dapil 4 Tegal Timur, diisi tujuh parpol untuk melengkapi formasi sembilan kursi dengan tiga caleg wajah baru.

Dia menjelaskan, untuk rincian rekapitulasi di Dapil 1 Tegal Selatan, PKB mendapatkan total 8.821 suara untuk dua kursi yang diisi wajah baru yakni Habib Ali Zainal Abidin sebanyak 3.322 suara dan Muhammad Masruri memperoleh 1.651 suara terbanyak.

Kemudian, PDI Perjuangan meraih total 8.605 suara untuk dua kursi dengan suara caleg terbanyak yakni Triono 3.320 suara dan Rosalina 1.925 suara. Disusul Partai Gerindra, dengan total suara 5.861 untuk satu kursi yakni Moh. Sefrudin dengan capaian 1.349 suara. Selanjutnya, PKS yang memperoleh total 4.271 suara untuk satu kursi dengan suara terbanyak dari caleg Bayu Arie Sasongko sebanyak 1.665 suara. Terakhir, Golkar yang meraih total suara 4.074 dan suara terbanyak caleg dari Wasmad Edi Susilo mendapatkan 2.661 suara.

Sedangkan, untuk Dapil 2 Margadana terbagi menjadi enam parpol dengan formasi tujuh kursi meliputi Partai Golkar yang meraih suara total 5.161 suara untuk dua kursi yakni Moh. Muslim sebanyak 1.640 suara dan Enny Yuningsih mendapatkan 1.377 suara. Kemudian, PKB dengan perolehan total 4.839 suara untuk satu kursi yakni Fathul Iman sebanyak 1.350 suara. Selanjutnya, PKS dengan 4.369 suara untuk satu kursi yakni Zaenal Nurohman dengan suara caleg terbanyak 2.026 suara.

Disusul, PDIP dengan 3.914 suara untuk satu kursi yakni Sutari sebanyak 1.549 suara. Kemudian, PAN mendapat 2.697 suara untuk satu kursi yakni Tengku Rizki Aljupri sebanyak 1.158 suara dan Partai Demokrat dengan 2.428 suara untuk satu kursi yakni Teguh Iman Santoso sebanyak 922 suara.

Elvi memaparkan, untuk Dapil 3 Tegal Barat menghasilkan enam parpol yang akan mengisi tujuh kursi legislatif meliputi PKB dengan total suara 7.939 suara dan mendapatkan 2 kursi dengan caleg yang mendapatkan perolehan suara terbanyak Eko Santoso 2.114 suara dan Yusuf Albaihaqi 2.065 suara. Kemudian, PDIP meraih 6.383 suara untuk 1 kursi dengan suara caleg terbanyak Kusnendro 2.043 suara. Disusul, Gerindra meraih 6.367 suara untuk 1 kursi dengan suara caleg terbanyak Susanto Agus Priyono 2.973 suara.

Selanjutnya, PKS mendapatkan 3.734 suara untuk satu kursi dengan perolehan suara caleg terbanyak Rachmat Rahardjo mencapai 1.305 suara. Untuk Partai Golkar, 4.708 suara dengan satu kursi dan suara caleg terbanyak Sugiyono 1.772 suara dan PAN suara caleg terbanyak Nur Fitriani sebanyak 1.441 suara.

Sedangkan, untuk Dapil 4 Tegal Timur, dengan kuota sembilan kursi diisi tujuh parpol yakni PDI Perjuangan dengan capaian 13.340 suara untuk tiga kursi yakni Edy Suripno dengan perolehan 4.816 suara, Eko Patriyo Sumadi meraih 1.697 suara dan Purnomo memperoleh 1.686 suara. PKB sebanyak 6.013 suara untuk satu kursi dengan suara caleg terbanyak Anshori Faqih 2.904 suara.

Kemudian, PKS mengantongi 5.523 suara untuk satu kursi dengan perolehan suara caleg terbanyak Amiruddin mendapatkan 2.351 suara. Disusul, Partai Golkar 5.068 suara untuk satu kursi dengan suara caleg terbanyak Sodik Gagang mencapai 1.741 suara. Setelah itu Partai Gerindra, mendapatkan 4.186 suara untuk satu kursi dan suara caleg terbanyak Sisdiono Ahmad mendapat 1.853 suara dan PAN merebut 3.595 suara untuk satu kursi dengan suara caleg terbanyak Ely Farisati mengantongi 1.477 suara. Terakhir, Partai Demokrat memperoleh 3.403 suara untuk satu kursi dengan suara caleg terbanyak Ahmad Satori meraih 1.399 suara.(SuaraBaru.id/Hoed)