blank
Lionel Messi/dok

BARCELONA – Berkelas dan tampil pada level teratas, itu yang selalu diperlihatkan Lionel Messi bersama Barcelona. Direktur Barca Guillermo Amor mengemukakan hal itu, setelah menyaksikan Messi memimpin timnya melumat Levante. Pada pekan ke-16 Liga Primera Spanyol (La Liga), La Blaugrana menang lima gol tanpa balas di Estadio Ciutat de Valencia, Senin (17/12) dini hari WIB. Messi mencetak hattrick. Dua gol lain yang dihasilkan Luis Suarez dan Gerard Pique juga berkat assist dari Messi. Megabintang berjuluk La Pulga (Si Kutu) itu kini memimpin daftar top scorer dengan 14 gol plus 10 assist. Dia total mengemas 50 gol dari penampilannya bersama Barca dan tim nasional sepanjang 2018. ”Leo selalu memberikan yang terbaik melalui kaki-kakinya,” tutur Guillermo Amor.

Sementara Pelatih Barca Ernesto Valverde menyatakan sukses di markas Levante dicapai selepas timnya belajar dari kesalahan musim 2017-2018. Musim lalu Levante menang dengan skor 5-4. Tak mau jatuh ke lubang yang sama, La Blaugrana tampil menggila. “Kami puas karena pergi tanpa kebobolan. Mereka memberikan perlawanan, tapi kami melaju dengan mulus,” tandas Valverde.

Kombinasi Messi dan Suarez menghasilkan jumlah gol yang lebih banyak dari sebagian besar klub La Liga, termasuk Real Madrid. Jika ditotal, dari gol-gol yang sudah dibuat di La Liga sejauh musim ini berjalan, duo maut itu total mencetak 25 gol. Messi mengoleksi 14 gol, sedangkan Suarez 11. Dengan jumlah 25 gol, paduan keduanya lebih tajam dari 16 tim di La Liga saat ini. Real Madrid dan Atletico Madrid total baru mencetak 24 gol. Kemenangan atas Levante membuat Los Cules nyaman di puncak klasemen dengan 34 poin. Los Azulgrana unggul tiga poin di depan Sevilla. (rr)