blank
Petar Planic (kanan/dok)

SEMARANG – Setelah dipastikan kehilangan gelandang Ibrahim Conteh karena hukuman komisi disiplin (komdis) PSSI saat bertandang ke markas Persebaya Surabaya pada pekan ke-34 Liga 1, Sabtu (8/12), masalah kontrak Petar Planic harus dihadapi PSIS Semarang. Kontrak bek asal Serbia itu akan selesai pada Jumat (7/12). Sebelumnya, Planic dikontrak klub berjuluk Laskar Mahesa Jenar ini dan diperkenalkan kepada publik secara resmi pada 11 Januari.

CEO PSIS Alamsyah ”Yoyok Sukawi” Satyanegara Sukawijaya membenarkan kabar berakhirnya kontrak Planic. Namun, pihaknya tak khawatir karena masih bisa memainkan defender bernomor punggung 25 itu dalam partai melawan Persebaya di Stadion Gelora Bung Tomo. ”Walaupun kontrak Petar hampir selesai, itu tidak ada masalah. Dalam klausul kontrak yang dia dan agennya tanda tangani, tertulis Petar harus menyelesaikan kompetisi Liga 1 musim ini. Dia masih bisa kami mainkan melawan Persebaya,” ungkap Yoyok Sukawi.

Planic terlihat antusias dalam latihan di Stadion dr H Moch Soebroto, Kota Magelang, pada Selasa (4/12) pagi. Saat ini dia tidak tahu apakah bisa bermain melawan Persebaya atau tidak. Sebab, agennya, Kevin Claten sedang melakukan pembicaraan terkait masa depannya dengan Yoyok. ”Meski ada pembicaraan itu, saya masih akan ada di PSIS sampai kompetisi selesai. Saya merasa nyaman di sini, dan ini sudah seperti rumah kedua bagi saya,” ujar Planic. (rr)