blank
Panitia kurban dan warga masyarakat Perum Griya Indah Desa Dukuhwringin foto bersama artis dangdut, Anisa Bahar.

SLAWI – Warga Perumahan Griya Indah RT 05 dan RT 08 RW 03, Desa Dukuhwringin, Rabu (22/8) digegerkan dengan kedatangan artis ibukota. Pedangdut terkenal, Anisa Bahar datang ke perumahan untuk menyaksikan penyembelihan hewan kurban miliknya di komplek Masjid Asy Syarif.

Ketua panitia penyembelihan hewan kurban, Ustad Bashori, mengatakan, artis ibukota ini menyerahkan satu kambing kurban pada panitia atas nama dirinya. Dan tadi, sekitar pukul 10.00 , Anisa Bahar datang ke masjid untuk menyaksikan penyembelihan. “Anisa Bahar datang ditemani manajemen artisnya ke sini. Dia melihat langsung hewan kurbannya disembelih oleh panitia. Setelah itu, Anisa Bahar menyerahkan daging hewan kurban untuk dibagikan pada fakir miskin yang berhak. Bahkan hakĀ  1/3 daging miliknya juga diserahkan pada panitia untuk warga tidak mampu,” katanya.

Selesai menyaksikan penyembelihan hewan qurban, tambah Bashori, panitia dan warga komplek perumahan minta foto bersama. Sehingga baik panitia maupun warga perumahan rame-rame foto bareng menggunakan handphone masing-masing. Setelah sekitar 15 menit, Anisa Bahar dan manajemen melanjutkan perjalanan ke Kota Tegal. “Anisa Bahar turun dari mobil langsung disambut ibu-ibu perumahan. Setelah menyaksikan penyembelihan hewan qurban, Anisa Bahar foto bareng dengan seluruh warga perumahan dan panitia. Sehingga halaman Masjid Asy Syarif penuh dengan warga yang akan minta selfi,” tambahnya.

Sementara itu, Anisa Bahar mengaku seharu sebelum hari raya Idul Adha telah menyerahkan satu kambing hewan kurban pada panitia. Makanya, siang harinya datang bersama manajemen untuk menyaksikan penyembelihan langsung. Dan dirinya sudah menyerahkan penuh daging kurban untuk dibagikan pada masyarakat yang membutuhkan. (Suarabaru.id/Im)

Panitia kurban dan warga masyarakat Perum Griya Indah Desa Dukuhwringin foto bersama artis dangdut, Anisa Bahar.