blank
Personel Polsek Jatisrono Polres Wonogiri, mendatangi lokasi kecelakaan yang menewaskan Kasi Pemerintahan Kecamatan Sidoharjo, Ismu Wardoyo, untuk memberikan pertolongan bersama warga masyarakat.(suarabaru.id/bp)

WONOGIRI – Kepala Seksi (Kasi) Pemerintahan Kecamatan Sidoharjo, Kabupaten Wonogiri, Ismu Wardoyo (55)mengalami tewas karena kecelakaan lalu lintas, di ruas jalan raya antarprovinsi Wonogiri (Jateng)-Ponorogo (Jatim), yaitu sekitar Kilometer 28 arah timur Kota Wonogiri. Pejabat eselon IV di jajaran Pemkab Wonogiri ini, tinggal di rumah kediamannya di Dusun Ngasem Legi, Desa dan Kecamatan Jatisrono, Wonogiri. Saat kejadian, korban mengendarai sepeda motor Honda Beat berplat nomor AD 2163 RI.
Kapolres Wonogiri AKBP Robertho Pardede dan Kapolsek Jatisrono AKP Sali, melalui Kasubag Humas Polres AKP Hariyanto, menyatakan, kecelakaan yang menewaskan Ismu Wardoyo, berlangsung Selasa pagi (14/8) pukul 07.20. Lokasi kecelakaan berada di depan Masjid Amanah, Dusun Sempon RT 7/RW 3, Desa Pandeyan, Kecamatan Jatisrono, Kabupaten Wonogiri.
Informasi yang dihimpun dari lokasi kecelakaan, menyebutkan, Ismu Wardoyo, pria kelahiran Wonogiri Tanggal 11 Mei 1963 tersebut, pagi itu mengendarai sepeda motor Honda Beat AD 2163 RI, dalam perjalanan berangkat ke Kantor Kecamatan Sidoharjo, sebagai tempatnya berdinas. Tapi apes, belum jauh melaju dari rumahnya, yakni di Dusun Jatisrono RT 3/RW 1, Desa dan Kecamatan Jatisrono, Kabupaten Wonogiri, mengalami kecelakaan, yang menyebabkan dia tewas di tempat.
Kecelakaan maut ini, bermula ketika Ismu Wardoyo ingin menyalip kendaraan yang ada di depannya, yakni dump truck berplat nomor AE 8305 UF yang dikemudikan oleh Sutiman (54) warga asal Dusun Kendal RT 4/RW 7 Desa Girimarto, Kecamatan Girimarto, Kabupaten Wonogiri. Malang bagi korban, ketika berupaya mendahului dump truck yang berposisi di depannya, dia menyeremper traffic cone yang dipasang di tengah jalan sebagai pemisah jalur. Dampaknya, Ismu Wardoyo terjatuh ke arah kiri masuk ke kolong dump truck, dan kepalanya terlindas ban dump truck sisi kanan belakang, yang memicu kematiannya.
Masyarakat yang mengetahui kecelakaan maut tersebut, segera melaporkan ke Polsek Jatisrono. Personel Polsek segera mendatangi ke lokasi kejadian, untuk melakukan penanganan dan membantu korban diangkut ke rumah sakit. Juga melakukan pengaturan arus lalu lintas kendaraan antarprovinsi yang ramai melintas di lokasi kecelakaan. Ikut membantu pula anggota dari Koramil dan aparat dari Kantor Kecamatan Jatisrono. Bersamaan itu, polisi berupaya mengamankan barang bukti dan sopir dump truck, serta meminta keterangan dari Saksi Nana Mulyana (45) dan Abdul Muhaimin (43), keduanya warga Dusun Sempon, Desa Pandeyan, Kecamatan Jatisrono, Kabupaten Wonogiri. Sebelum kemudian, menyerahkan penanganan lanjutan kasus kecelakaan ini, ke Unit Laka Satlantas Polres Wonogiri.(suarabaru.id/bp)